Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kota Pekalongan akan menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) ke 16 tanggal 28Oktober 2012 di Gedung Aswaja, Jalan Sriwijaya 2 Kota Pekalongan.
Pelaksanaan konfercab yang akan membahas laporan pertanggungjawaban pengurus NU Cabang periode 2007 - 2012, program kerja, rekomendasi dan pemilihan pengurus baru periode 2012 - 2017 akan diikuti oleh seluruh MWC dan Ranting NU se Kota Pekalongan.
Ketua Panitia Konfercab NU Kota Pekalongan, H. Muhtarom kepada NUBatik Online mengatakan, pelaksanaan konfercab mengacu kepada anggaran dasar NU dimana konfercab digelar setiap lima tahun sekali dan kepengurusan NU Kota Pekalongan pada bulan Oktober mendatang telah habis dan untuk memilih pengurus baru, maka digelar konferensi cabang.
Dikatakan, dalam konfercab di samping membahas LPJ pengurus periode 2007 - 2012, juga akan membahas program strategis NU Kota Pekalongan selama lima tahun ke depan dan penataan organisasi. Pasalnya, dalam hasil muktamar di Makassar terdapat beberapa badan otonom baru seperti Ikatan Sarjana NU (ISNU) dan Persatuan Guru NU (Pergunu) yang hingga saat ini di Kota Pekalongan belum terbentuk.
Muhtarom berharap konfercab ke 16 ini merupakan titik tolak pembenahan sistem organisasi dan rekrutmen kader yang selama ini berlangsung secara tradisional dan kurang mengikuti perkembangan zaman. Ke depan diharapkan NU telah memiliki pola rekrutmen kader terukur dan terarah, sehingga personil yang menduduki jabatan kepengurusan di semua tingkatan, merupakan orang orang pilihan yang sanggup membesarkan organisasi.
Terkait masalah siapa figur yang tepat untuk menduduki jabatan Rais dan Ketua PCNU Kota Pekalongan dalam lima tahun ke depan, Tarom yang juga salah satu Wakil Sekretaris PCNU menyerahkan sepenuhnya kepada MWC dan Ranting NU yang mempunyai hak pilih dalam konfercab nanti siapa yang dipandang pantas dan cakap menjadi nahkoda PCNU Kota Pekalongan. (iz)
Friday, September 7, 2012
NU Kota Pekalongan Gelar Konfercab Oktober Mendatang
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 komentar:
Post a Comment