Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf yang dikenal dengan nama Habib Syech menurut rencana pekan depan akan menggelar konser sholawat di Kota Pekalongan.
Habib yang dikenal dengan lantunan suara berirama sholawat akan menghibur masyarakat Kota Pekalongan Senin (15/1) malam di Jalan Hasanuddin Sampangan dalam acara peringatan Maulidurrasul Muhammmad SAW 1434 H yang digelar Pengurus Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdlatul Ulama Pekalongan Timur.
Kemudian pada Selasa malam (15/1) Habib Syech bersama groupnya kembali akan tampil di Masjid Auliya Krapyak Pekalongan Utara pada acara yang sama sebagaimana tahun tahun sebelumnya.
Nama Habib Syekh bin Abdul qadir Asseggaf sebagai pendakwah, boleh jadi belum dikenal secara luas di masyarakat. Namun di kalangan jamaah majelis shalawat atau kegiatan Maulidan, Beliau cukup dikenal. Terutama karena tokoh yang satu ini memiliki suara yang sangat merdu.
Selain itu beliau juga mencipta sendiri lagu qashidah yang nada dan iramanya dapat diterima telinga masyarakat, baik masyarakat yang akrab dengan kegiatan majelis shalawat maupun masyarakat awam.
Dengan suara yang merdu ini, habib yang satu ini berhasil memikat kalangan muda sehingga mereka menyukai qashidah dengan syair-syair yang seluruhnya bersumber dari kitab Simthud Durar tersebut. Tidak jarang pula kemudian kalangan muda ikut bergabung dalam majelis shalawat yang sudah ada.
Sebenarnya syair-syair qashidah yang dibawakan beliau bukanlah syair puji-pujian yang baru, namun Habib Syekh berhasil membentuk dan mengemas irama pembacaan maulid tradisional menjadi lebih indah dan menggoda telinga yang mendengarnya.
Selain itu, Habib Syekh bin Abdul qadir Asseggaf ini juga suka berbagi dan memberi, meski dia sendiri terkadang dalam kekurangan. Bahkan ketika mengawali dakwahnya ke pelosok-pelosok, ia membawa nasi bungkus, untuk dibagi-bagikan kepada jamaah.
Ketua MWC NU Pekalongan Timur Drs. RM Firdaus membenarkan rencana kehadiran Habib Syech di wilayahnya dalam rangka peringatan maulid 1434 H dan sekaligus pelantikan pengurus ranting NU se Pekalongan Timur.
Dirinya berharap semuanya dapat berjalan dengan lancar tanpa suatu halangan apapun, termasuk cuaca yang akhir akhir ini terus mengguyur Kota Pekalongan.
NUbatikOnline
9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
0 komentar:
Post a Comment