Friday, January 11, 2013

Hidayat Nurwahid Akan Buka Muskerwil PKS di Pekalongan


Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) DPW PKS Jateng akan digelar di Kajen, Pekalongan pada Sabtu (12/1) besok. Ketua Fraksi PKS DPR RI DR Hidayat Nur Wahid (HNW), akan hadir sekaligus membuka Muskerwil di Gedung Pertemuan Umum (GPU), Kabupaten Pekalongan.
Muskerwil tersebut diikuti 415 peserta dari DPW dan 35 DPD se-Jateng. Mereka akan menempati rumah penduduk lokal di enam desa yang disediakan panitia.
Beberapa agenda penting, menyangkut program kerja selama 2013 akan dibahas usai acara pembukaan. Terutama menyangkut konsolidasi dan program pemenangan pemilu legislatif 2014 yang sudah semakin dekat. Termasuk di antaranya penyusunan bakal anggota legislatif (aleg).
Bahkan, dalam rilis yang diterima suaramerdeka.com pada Jumat (11/1), di luar program kerja yang sudah dijadwalkan, juga akan dibahas terkait pemenangan pilgub Jateng 2013. Di mana sampai sekarang PKS belum mengambil keputusan, apakah akan mengusung pasangan calon atau mendukung salah satu pasangan calon.

"Kita tidak hanya membahas program kerja saja. Tapi Muskerwil ini adalah menjadi bukti semakin dekatnya PKS bersama rakyat. Panitia tidak hanya melibatkan kader dan simpatisan saja, akan tetapi masyarakat umum juga kami libatkan untuk mensukseskan agenda ini," ungkap Ketua Panitia Muskerwil, Mutamam Hasani, Jumat (11/1).
Selain Hidayat Nurwahid, Menteri Pertanian Ir Suswono yang asli Tegal juga akan hadir. Sebelumnya, berbagai agenda pendukung Muskerwil sudah selesai dilaksanakan sejak pekan lalu. Selain persidangan nantinya akan dilakukan juga kegiatan sosial, seperti jalan sehat dan donor darah di alun–alun Kabupaten Pekalongan, pasar rakyat dan layanan kesehatan (12/1) di Tanjungkulon Kajen.
Juga pagelaran wayang kulit santri dengan dalang Ki Entus, Sabtu malam (12/1) di depan pendopo Kabupaten Pekalongan. Direncanakan pula agenda silaturahim dengan para tokoh NU dan Muhammadiyah yang dipimpin langsung oleh Hidayat Nur Wahid, setelah acara pembukaan

9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Hidayat Nurwahid Akan Buka Muskerwil PKS di Pekalongan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Momons

0 komentar:

Post a Comment