Saturday, September 8, 2012

Kospin Jasa Berangkatkan 1.090 Nasabah ” Labaika”

PEKALONGAN - Koperasi Simpan Pinjam (Kospin) Jasa tahun 2012 ini memberangkatkan 1.090 orang calon jamaah haji (calhaj) ke tanah suci. Itu berasal dari para nasabah tabungan haji Labaika, yang menabung di masingmasing kantor cabang Kospin Jasa se-Indonesia. Dari jumlah itu, 550 calhaj di antaranya yang berasal dari se-eks Karesidenan Pekalongan (Brebes-Batang), mengikuti acara silaturahmi serta pelepasan di Gedung HA Djunaid Convention Center Ponpes Modern Alquran Buaran Pekalongan, Jumat (7/9) siang.

Acara diisi tausiah oleh Ustad H Anang Rikza Masyadi Lc MA, pengasuh Ponpes Modern Tazaka Bandar Batang. Kemudian, dilanjutkan acara ramah tamah. Ketua Umum Kospin Jasa HM Andi Arsland Djunaid, dalam sambutannya mengatakan, tabungan haji Labaika itu memang dimaksudkan untuk membantu masyarakat, dalam hal mempermudah dalam menunaikan ibadah haji. Dijelaskan, dalam tabungan itu, pihak Kospin Jasa memberikan tawaran dana talangan dengan plafon maksimal Rp 20 juta.

“Kendati demikian, nasabah itu tentunya sudah memiliki tabungan minimal Rp 5 juta di Kospin Jasa,” katanya. Pihaknya menyatakan terima kasih kepada masyarakat atas kepercayaan kepada Kospin Jasa, dalam melaksanakan ibadah haji melalui tabungan Labaika. “Kami berharap Kospin Jasa tetap eksis dan maju bersama masyarakat,” tegasnya. Terkait jumlah aset Kospin Jasa, dia mengatakan aset sudah mencapai Rp 2 triliun lebih. (H63-49) (/)

9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Kospin Jasa Berangkatkan 1.090 Nasabah ” Labaika” Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Momons

0 komentar:

Post a Comment