Monday, October 29, 2012

Efisiensi, Sejumlah Kelurahan Dipekalongan Akan Digabung

Pemerintah Kota (Pemkot) Pekalongan berencana menggabung sejumlah kelurahan yang jumlah penduduknya sedikit. Dari 47 kelurahan yang ada saat ini, rencananya akan dikurangi menjadi 30 kelurahan.
Wali Kota M Basyir Ahmad menjelaskan, idealnya, satu kelurahan berpenduduk 10.000 jiwa. Karena itu, kelurahan-kelurahan yang berpenduduk sedikit nantinya akan digabung dengan kelurahan lainnya. Misalnya, Kelurahan Sampangan dan Kelurahan Sugihwaras, Kecamatan Pekalongan Timur serta Kelurahan Tegalrejo dan Kelurahan Bumirejo, Kecamatan Pekalongan Barat.
“Kelurahan Sampangan dan Sugihwaras yang berpenduduk sedikit, sekitar 3000 jiwa, nantinya bisa digabung. Juga Kelurahan Tegalrejo dan Bumirejo. Nanti akan dipilih 30 kelurahan,” terangnya, Minggu (28/10).

Dengan adanya penggabungan sejumlah kelurahan tersebut, nantinya satu orang camat akan menangani tujuh kelurahan. Rencana penggabungan sejumlah kelurahan yang berpenduduk sedikit tersebut, terus dikaji. Saat ini, lanjut dia, rencana tersebut sedang dibahas Sekda Kota Pekalongan, Dwi Arie Putranto.
Tidak hanya kelurahan yang akan digabung. Pemkot Pekalongan juga berencana menggabung sejumlah Sekolah Dasar (SD). Sehingga nantinya, di satu wilayah hanya ada satu SD. “SD akan gabung. Nantinya, di satu tempat hanya ada satu SD,” sambungnya.
Dijelaskan dia, penggabungan sejumlah kelurahan dan sekolah tersebut untuk pengelolaan anggaran agar lebih efisien. Menurut dia, jika tidak diperkecil, akan menghabiskan anggaran. Dengan penggabungan sejumlah kelurahan tersebut, diharapkan alokasi anggaran untuk belanja pegawai bisa dikurangi dan dialihkan untuk pembangunan infrastruktur agar lebih meningkat
9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.

Efisiensi, Sejumlah Kelurahan Dipekalongan Akan Digabung Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Momons

0 komentar:

Post a Comment